Green Innovative Product


Inovasi produk hijau dapat meningkatkan kinerja pengelolaan lingkungan untuk memenuhi persyaratan perlindungan lingkungan (Chang, 2011). Inovasi produk hijau dari sebuah perusahaan dapat meningkatkan desain produk, kualitas, dan keandalan terhadap kepedulian lingkungan yang dapat menghasilkan kesempatan yang lebih baik untuk membedakan produk hijau sehingga perusahaan dapat menetapkan harga yang lebih tinggi dan membuat margin profit lebih baik untuk produk hijau (Chen, 2008). Jenis utama dari fokus lingkungan pengembangan green product, yaitu energi, sumber daya, mengurangi polusi dan limbah (Wu & Yen, 2014).

Inovasi produk hijau merupakan proses dimana tiga jenis utama dari fokus lingkungan material, energi, dan polusi disorot berdasarkan dampak yang besar terhadap lingkungan pada berbagai tahap siklus kehidupan fisik produk ini proses manufaktur, penggunaan produk, dan pembuangan (Dangelico & Devashish, 2010). Inovasi produk hijau adalah peningkatan produk atau proses tentang hemat energi, pencegahan polusi, daur ulang limbah, desain produk hijau, dan pengelolaan lingkungan perusahaan (Chen et al., 2006).

Keunggulan kompetitif merupakan suatu kemampuan perusahaan dalam memposisikan dirinya sebagai perusahaan yang menyediakan nilai yang tinggi ke pasar sasaran tertentu, baik dengan menawarkan harga yang lebih rendah atau dengan menyediakan manfaat lebih untuk mendukung kebijakan harga lebih tinggi (Kotler & Amstrong, 2001:320). Keunggulan kompetitif merupakan perbedaan dan keunikan perusahaan di antara para pesing, jadi keunggulan kompetitif adalah keterampilan, sumber daya, dan pengendalian yang superior (Cravens & Lina, 1999: 31)

 


Leave a Reply